Pemanfaatan Urine Ternak Domba dengan Bio TRIBA

Tidak hanya dimanfaatkan kotoran padatnya saja untuk bahan baku pembuatan kompos, kotoran cair yang dihasilkan oleh ternak Domba Garut pun ternyata bermanfaat untuk sumber nutrisi organik bagi tanaman yang dapat meningkatkan kesuburan tanah dan produktivitas tanaman. Terimakasih kepada saudara Chrismantoro selaku Manajer Perkebunan Eka Agro Rama – Villa Domba yang telah berkenan membantu penulis untuk menginformasikan pada para pembaca Blog sekalian mengenai cara pemanfaatannya. Namun sebelum itu maka akan lebih baik bila para pembaca sekalian mengetahui terlebih dahulu mengenai apa yang dimaksud dengan Teknologi Bio Triba: Formula bentuk cair mengandung B. pantotkenticus strain J2 dan T. lactae strain TB1. Biodekomposer limbah organik (pasar, r. tangga, hewan dan pertanian, 1 ton dari 2 – 3lt Biotriba. Ekstrak kompos yang dihasilkan bersifat fungisidal terhadap beberapa patogen tanah. Biofungisida dapat dicampur langsung dengan pupuk organik atau kompos untuk pengendalian penyakit, 1ton dari 2-3lt, diaduk, inkubasi selama 1-2 minggu.

Cara Pemanfaatan Urine Domba dengan Teknologi Bio TRIBA:

Persiapkan terlebih dahulu tempat penampungan Urine Domba seperti yang dapat dilihat pada gambar berikut ini. Urine Domba mengalir dari Kandang Panggung di atasnya.
Setelah tempat penampungan Urine Domba terisi penuh maka pindahkan Urine Domba ke dalam Drum berkapasitas 200 liter. Urine Domba di tempat penampungan dapat terisi penuh sesuai kapasitas Drum 200 liter di Villa Domba kurang lebih selama 1 minggu dari populasi Domba sebanyak 100 ekor. Pada Drum yang terisi penuh Urine Domba dapat dicampurkan pula dengan Kotoran Ternak Padat sebanyak 5 s.d 10 Kg.

Teknologi Bio Triba sebanyak 0,25 liter untuk kemudian diencerkan dengan 10 liter air. Di mana hasil pengencerannya untuk kemudian dimasukkan ke dalam Drum yang telah berisikan Urine Domba sebanyak 200 liter.

Aduklah Urine Domba dalam Drum hingga menyatu dengan teknologi Bio TRIBA yang sudah diencerkan. Setelah dirasakan tercampur maka tutuplah bagian atas Drum dengan menggunakan Plastik dan akan berlangsung masa inkubasi selama 3 hari.

Selepas 3 hari maka ulangi kembali proses pengadukan Urine Domba dalam Drum serta

Tutuplah Drum dengan Plastik seperti semula setelah Pengadukan. Hal yang sama dilakukan pada hari ke-6 dan terakhir hari-10.

Setelah hari ke-10 maka Urine Domba siap diberikan pada Tanaman sebagai Sumber Nutrisi untuk meningkatkan Kesuburan Tanah dan Produktivitas Tanaman (sumber: vila domba).